Kadis Sosial : Kehadiran TKSK sebagai perpanjangan tangan Dinas Sosial harus berdampak besar di tengah-tengah masyarakat
PEKANBARU - Kehadiran Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) sebagai perpanjangan tangan Dinas Sosial (Dinsos) Kota Pekanbaru di tengah-tengah masyarakat berdampak besar dalam membantu permasalahan sosial yang ada di Kota Pekanbaru.
Kepala Dinas (Kadis) Sosial Kota Pekanbaru Dr. H. Idrus, S.Ag., M.Ag memimpin rapat koordinasi bersama TKSK se- Kota Pekanbaru bertempat di Ruang Rapat Kantor Dinsos Pekanbaru Jl. Datuk Setia Maharaja No.6, Senin(31/01/2022).
Dalam menanggulangi 26 (duapuluh enam) jenis Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS), Dinsos Pekanbaru dan TKSK harus terus bersinergi dan berkerjasama dalam menyelesaikan kasus yang terjadi di Kota Pekanbaru.
"Kepada TKSK kami mengucapkan terimakasih tak terhingga sebab tugas mereka sangat mulia dan kami terbantu oleh TKSK, " ujar Kadis Idrus dalam sambutannya.
Pria yang kerap disapa "Pak KUA" tersebut meminta TKSK untuk terus meningkatkan kinerjanya dan terus membantu Dinas Sosial dalam menyelesaikan permasalahan sosial.
"Kami berharap, TKSK harus lebih meningkatkan kinerjanya, juga membantu Dinas sosial dalam menyelesaikan permasalahan sosial di Kota Pekanbaru terutama pada Bidang Rehabilitasi Sosial, " tutup Kadis Sosial Idrus.
Comments